Penderita Diabetes Tetap Sehat dengan Menerapkan 4 Kebiasaan Ini

KOMPAS.com – Hari Diabetes Sedunia atau World Diabetes Day jatuh setiap tanggal 14 November hadir sebagai pengingat kepada masyarakat dunia untuk menerapkan gaya hidup sehat agar terhindar dari risiko penyakit diabetes melitus. Sebagai informasi, penyakit diabetes terbagi dalam dua jenis, yakni diabetes melitus tipe 1 dan diabetes tipe 2. Diabetes tipe 1 merupakan kondisi kronis saat pankreas tidak dapat memproduksi insulin sama sekali. Biasanya, diabetes tipe ini disebabkan oleh gangguan autoimun. Sementara, diabetes tipe 2 terjadi ketika tubuh menjadi resisten terhadap insulin serta gula menumpuk di dalam darah. Pada kondisi ini, tubuh tidak memproduksi cukup insulin atau justru menolak insulin. Ada sejumlah faktor penyebab diabetes tipe 2. Salah satunya, gaya hidup pasif alias minim bergerak dan olahraga, pola makan tak seimbang, obesitas, serta pertambahan usia. Lantas, apa saja yang bisa dilakukan para diabetesi agar tetap sehat? Berikut Kompas.com rangkumkan empat kebiasaan yang dapat diterapkan para diabetesi. Ganti gula dengan pengganti gula nol kalori Salah satu cara yang bisa dilakukan agar diabetesi tetap sehat adalah mengonsumsi gula nol kalori. Pengganti gula yang dapat dikonsumsi adalah pemanis alami yang berasal dari tanaman Stevia rebaudiana. Pemanis tersebut bebas kalori dan tidak menaikkan kadar gula darah sehingga dapat dikonsumsi untuk mengontrol gula darah. Pengganti gula berikutnya adalah sukralosa. Untuk diketahui, sukralosa merupakan gula pengganti tanpa kalori yang dapat menggantikan gula pasir dalam makanan dan minuman diabetesi. Sukralosa pun cocok digunakan untuk memasak serta tetap memiliki cita rasa manis yang stabil. Adapun sukralosa terkandung dalam nutrisi pengganti makan yang lengkap untuk para diabetesi, yaitu Diabetasol. Olahraga secara teratur Berolahraga secara teratur juga dapat diterapkan agar diabetesi tetap sehat. Jenis olahraga yang diterapkan pun dapat disesuaikan dengan preferensi. Salah satunya, berjalan kaki. Tidak perlu waktu lama, dengan 20-30 menit berjalan kaki setiap hari, Anda dapat mengontrol kadar gula darah dengan baik. Pasalnya, ketika berjalan kaki, otot menggunakan lebih banyak glukosa dalam darah. Olahraga lain yang dapat dipilih adalah bersepeda secara rutin. Selain bisa menurunkan gula darah, olahraga ini dapat melatih sendi-sendi tubuh sehingga tetap kuat dalam menjalani aktivitas sehari-hari.


Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *